Penyebab dan Cara Mengatasi Pintu Mobil Terkunci dengan Mudah

Posted on

Pintu mobil terkunci membuat pemiliknya merasa bingung. Pintu yang terkunci dan posisinya terkunci dari dalam membuat situasi semakin rumit. Meski demikian ada banyak cara yang bisa dicoba untuk mengatasinya. Sehingga dapat membantu membuka pintu yang terkunci tanpa harus merusaknya. Padahal masalah ini bisa terjadi kapan saja, karena itu ada baiknya untuk mengatasinya dengan cepat. Jangan panik, karena bisa mengatasinya dengan langkah tepat. Untuk itu, patikan mengatasinya dengan benar tanpa harus merusak pintu mobil.

Penyebab dan Cara Mengatasi Pintu Mobil Terkunci dengan Mudah
kumparan.com

Penyebab dan Cara Mengatasi Pintu Mobil Terkunci

Mengatasi pintu mobil yang tidak bisa dibuka tentu ada penyebabnya. Dengan mengetahui apa saja yang mengakibatkan masalah itu terjadi maka mengatasinya juga akan lebih cepat. Masalah ini bisa terjadi akibat kabel penghubung pintu, Apalagi kabel tersebut memiliki peran penting untuk menggerakkan mekanisme penguncian maupun membuka pintu.

Selain itu, masalah teknis pada sistem kunci otomatis akan mengakibatkan terkunci karena gangguan pada sensor. Jika tidak mematikan kunci setelah mengunci pintu biasanya tombol bisa mengunci dalam keadaan kunci berada di dalam mobil. Kotoran yang menempel pada handle juga mengakibatkan berkarat.

Sehingga akan terasa sulit saat membuka nya. Banyaknya penyebab yang mengakibatkan pintu mobil tidak bisa dibuka pastikan tahu cara mengatasinya. Berikut ini ada beberapa cara yang bisa dilakukan untuk mengatasi masalah tersebut.

Melumasi Bagian Pintu

Cara yang bisa dilakukan yaitu dengan memberikan pelumas pada pintu. Dengan cara ini maka pintu mobil terkunci akan teratasi tanpa harus merusaknya. Saat pintu mobil macet solusinya yaitu dengan memberikan pelumas. Gunakan pelumas khusus yang direkomendasikan untuk mobil. Setelah itu, bisa semprotkan secara merata ke dalam mekanisme penguncian. Setelah itu, bisa mencoba membukanya dan menutup pintu kembali beberapa kali. Cara ini digunakan untuk memastikan pelumas dapat menyebar dengan baik.

Menggunakan Penggaris Besi

Cara lain yang dapat dilakukan yaitu dengan menggunakan penggaris besi. Cara ini bisa dilakukan ketika mobil terkunci secara otomatis. Meski demikian pastikan untuk benar berhati-hati agar tidak mengenai kabel yang berada di balik pintu mobil. Silahkan lepas karet bawah samping kaca jendela pintu mobil. Memasukkan penggaris besi melalui celah kaca pintu mobil dan arahkan pada bagian knop pengunci. Jika posisi penggaris sudah tepat diatas knop pengunci, bisa menekan bagian tersebut dan tarik handle pintu dari luar.

Gunakan Tali atau Benang

Seperti dilansir dalam kanal video YouTube Sidik motor mengatasi pintu mobil terkunci padahal kuncinya ada di dalam kendaran pastikan untuk tidak panik. Setelah itu, bisa gunakan tali rafia kurang lebih 1,5-2 meter. Masukkan rafia pada bagian celah kecil pintu mobil pastikan posisinya masuk. Tarik secara bergantian dengan perlahan dari bagian atas hingga ke bawah sampai pada ujung pintu. Tali bagian satu ujung dan masukkan kedalam pintu untuk dapat menarik knop pengunci yang berada di dalam pintu. Setelah bisa masuk maka tarik. Cara ini cukup sederhana tanpa merusak mobil atau bahkan keluar biaya.

Kunci Manual vs Otomatis

Dalam sistem kendaraan roda empat ada dua tipe penguncian yaitu secara otomatis dan manual. Memang untuk penguncian otomatis menawarkan banyak kemudahan. Bahkan ada juga fiir keselamatan yang canggih. Cocok digunakan untuk berkendara seperti saat ini. Namun untuk pintu kunci manual sederhana karena membutuhkan tindakan fisik untuk membuka dan menguncinya. Ketika sudah terkunci maka penguncian otomatis akan terasa lebih sulit untuk mengatasinya. Namun saat pintu mobil terkunci secara manual banyak cara yang bisa dilakukan. Mengatasinya tanpa harus keluar biaya sedikitpun./sinta